Info Sekolah
Monday, 07 Oct 2024
  • Selamat Datang di website Resmi Dayah SIDIQ, Leupung-Aceh Besar | Dedikasi untuk Ilmu, Iman, dan Akhlak
22 March 2024

Menyulut Semangat: Kisah Inspiratif Dua Ulama Al-Qur’an Asal Mesir dan Petuah Motivasi Kepada Santri

Friday, 22 March 2024 Kategori : Blog / Blog Santri / Kegiatan

Dua Ulama Qiraat dan Ilmu Qiraat asal Mesir Syekh Sya’ban Abdul Fattah Uweis dan Syekh Ahmad Muhammad Hasan isi seminar Al-Qur’an dan tahsin Alfatihah kepada seluruh santri Dayah SIDIQ di Masjid Sinar Desa, Leupung, Aceh Besar. Jumat, (23/3/2024).

Mereka merupakan utusan Al-Azhar Kairo Mesir dan Majelis Hukama’ Muslimin. Dalam petuahnya, Syekh Ahmad Muhammad Hasan menyampaikan sebuah wasiat untuk memotivasi para santri Dayah SIDIQ dalam menghafal dan mendalami Al-Qur’an. Ia menceritakan seseorang yang berasal dari Turkmenistan yang dapat mengusai dua belas Ilmu, karena menghafal dan mendalami Al-Qur’an dengan maksimal.

“Ada seseorang dari Turkmenistan yang belajar di Cairo, Mesir. Ia bisa mendalami dua belas cabang ilmu seperti Fiqh, Hadis, Balaqah, Tauhid dan ilmu lainnya yang sangat luar biasa. Bagaimana Ia bisa mengusai dua belas ilmu ini. Karena Ia mendalami dan menghafal Alquran sebelum mempelajari dua belas cabang ilmu tersebut. Alquran dapat membuka ketidaktahuan kita didunia dan di akhirat. Dengan keberkahan Al Qur’an itu kita bisa dapat menguasai semua ilmu.” Ujar Syekh Ahmad.

Selain itu Syekh Ahmad juga memberikan cara memudahkan seseorang dalam menghafal Al-Qur’an. Menurutnya, pertama yang harus dilakukan adalah belajar dan memahami ilmu tersebut dengan ikhlas karena Allah Swt. Kedua, menghormati Guru yang telah berjasa mengajarkannya dan Ketiga, menghafal Alquran setelah shalat shubuh, dan ini sangat membantu santri dalam menghafal Alquran.

Dalam penutupan seminarnya, Syekh Ahmad berharap semoga sebuah wasiat yang Ia sampaikan dapat bermanfaat bagi yang Santri Dayah SIDIQ, tamu yang berhadir maupun untuk beliau sendiri. Kemudian, Syekh Ahmad melanjutkan tahsin Al-Fatihah yang diikuti oleh seluruh tamu yang berhadir.

Turut berhadir Wakil Pimpinan Dayah Ust. Idham Chalid, S.Pd. Bendahara Yayasan Ustzh Lusi Mustika Sari, S.E. Penerjemah Ustad Fitra Ramadhani, Lc. Ketua IKAT Aceh Tgk Khalid Mudatstsir, Lc., M.Ag. dan Mahasiswa magang Prodi Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

Narasi | Arasha
______________________________
Social Media
Instagram | @dayahsidiq_Official
Facebook | dayahsidiq
Yutube | dayahsidiq
Website | www.dayahsidiq.com

No Comments

Tinggalkan Komentar

 

Temukan Kami

Alamat
Jl. Banda Aceh – Calang KM 21, GP Dayah Mamplam, Kecamatan Leupung, Kabupaten Aceh Besar, Aceh 23371

Jam Buka
Senin—Minggu: 09:00–17:00

Hubungi
081325069890 (Humas Dayah SIDIQ)